Warta  

Ranting NU Beratkulon Gelar Peringatan Maulud Nabi dan Hari Santri Nasional di Balai Desa

NU Online Mojokerto – Pemerintah Desa Beratkulon bekerjasama dengan Pengurus Ranting NU Beratkulon, GP. Ansor, Ranting Muslimat, Ranting Fatayat serta IPNU-IPPNU menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional pada Sabtu (23/10) di Balai Desa Beratkulon.

Dalam sambutannya, Muladi, Kepala Desa Beratkulon, berharap dengan adanya kegiatan ini ranting NU di desa Beratkulon semakin solid dalam kegiatan keumatan.

“Ini merupakan kegiatan keumatan pertama kali yang dilakukan oleh pemerintah desa sejak adanya pandemi. Semoga kegiatan ini mampu menjadi pelecut semangat untuk ngurip-nguripi kegiatan ke-NU-an, khususnya ranting NU Beratkulon beserta seluruh Banomnya.” Terang abah Muladi.

Selain H. Muladi, KH. Sholihin mewakili pengurus MWC NU Kecamatan Kemlagi dalam sambutannya juga mengucapkan terima kasih atas diadakannya kegiatan semacam ini dan melibatkan seluruh masyarakat baik dari pemerintah Desa maupun dari seluruh kepengurusan ranting NU yang ada di Desa Beratkulon.

“Saya sangat senang sekali akhirnya kegiatan semacam ini bisa terlaksana, dan semoga tahun depan bisa kembali dilaksanakan tentunya dengan kegiatan yang lebih besar lagi” Tegas abah Sholihin.

Kegiatan ini juga dimeriahkan oleh grup banjari klopa klopo oleh IPNU-IPPNU Beratkulon yang membawakan maqoman mahalul qiyam dengan sangat syahdu.

 

Kontributor : LTN Kemlagi