Warta  

PAC Pagar Nusa Mojosari Gelar Latihan Perdana

NU Online Mojokerto – Setelah libur panjang selama Ramadan dan Hari Raya, PAC Pagar Nusa Mojosari pada Jumat (4/6/21) mulai menggelar Latihan Perdana Di TPQ Darun Najah yang bertempat Di Ranting Sarirejo Kec. Mojosari.

Kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Ketua PAC Pagar Nusa Kec. Pacet dan juga Ketua PAC Pagar Nusa Kutorejo serta undangan lainnya. Peserta latihan, sekitar 20 orang.

Menurut Restu, Ketua PAC Pager Nusa Kec. Mojosari, latihan bersama ini bertujuan melatih kemampuan sembari merekrut kader Pagar Nusa yang baru lewat seni olah raga Bela diri.

Baca Juga:  Ikatan Komisariat PP. Darul Ulum Gelar Halal BI Halal Hadirkan KH. Khusein Ilyas

Masih menurut Restu, selain berlatih silat, di Pagar Nusa juga diberi materi ke-NU-an yang memantapkan pemahaman seputar Aswaja.

“Di pagar Nusa itu tidak sekadar diajari bela diri saja, tetapi juga pemantapan ke aswajaan” tutur Restu.

Latihan dimulai dari pukul 19.00 wib hingga 20.00 wib. Sebelum latihan semua peserta diajak doa pembukaan. Setelah itu pemanasan dan berlatih jurus-jurus dasar. Usai menyelesaikan beberapa tahap latihan, peserta diajak istirahat sebentar, kemudian berkumpul kembali dan diakhiri dengan doa penutup.

Baca Juga:  Yayasan Kopi Gladak Bersama Lazisnu dan Pagar Nusa Canggu Gelar Buka Bersama dan Santunan Anak Yatim piatu

Kontributor Ltn Mojosari: Gus Sholeh Syaifuddin