Warta  

Penyerahan Sertifikat Tanah Wakaf Masjid Mushola Nazhir Nahdlatul Ulama di Desa Penompo Jetis Mojokerto

Jetis, NU Online Mojokerto – Penyerahan sertifikat tanah wakaf nazhir badan hukum perkumpulan Nahdlatul Ulama oleh ATR/BPN, KEMENAG, PC NU, MWC NU, Ranting NU kepada takmir masjid dan Mushola Desa Penompo bertempat di Mushola Baitul Jannah Dusun Sukorame pada Sabtu (22/01/2022).

 

Acara tersebut di hadiri oleh perwakilan KEMENAG Kabupaten Mojokerto, pengurus PC NU Kabupaten Mojokerto, pengurus MWC NU Jetis, Pengurus Ranting NU Penompo, Lembaga Wakaf dan Pertanahan Nahdlatul Ulama Jetis, perangkat Desa Penompo serta takmir/wakif masjid, mushola se Desa Penompo di mulai ba’da sholat Isya’.

 

H. Muksin selaku ketua Ranting NU Penompo dalam sambutannya berterima kasih kepada pengurus MWC NU Jetis, Lembaga wakof pertanahan NU Jetis, Kemenag Kabupaten Mojokerto yang telah membantu melaksanakan pewakofan masjid dan mushola yang ada di penompo, saat ini sudah ada 11 masjid dan mushola yang sudah wakof berbadan hukum dengan nadir NU dengan biaya gratis.

 

Senada dengan Ketua Ranting NU, Kepala Desa Penompo Bapak Sutoyo selain berterima kasih juga berharap pengurusan wakof ini tidak berhenti sampai di sini, supaya semua masjid dan mushola se Desa Penompo bersertifikat wakaf yang berbadan hukum serta meminta kepada semua takmir dan tokoh masyarakat untuk mengawal terkait surat menyurat yang belum selesai.

 

H.Usail selaku ketua MWC NU Jetis juga mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah membantu pengurusan wakaf yang berbadan hukum bernadir NU kususnya kepada bpk kepala desa bapak sutoyo yang selalu semangat dan penompo menduduki peringkat tertinggi se Kecamatan Jetis.

 

Beliau juga menjelaskan bahwa tujuan dari pewakafan masjid dan mushola berbadan hukum ini untuk menjaga aset aset peninggalan dari sesepuh supaya bermanfaat untuk kita semua di dunia sampai akhirat.

 

Dari KEMENAG Kabupaten Mojokerto yang di sampaikan oleh Bapak Ama Noor Fikry, S.Ag., M.Si mengapresiasi sangat baik atas gerakan NU dan Lembaga wakaf dan pertanahan MWC NU Jetis yang telah berhasil mewakafkan masjid dan mushola dengan berbadan hukum dengan bukti terbitnya sertifikat.

 

Di akhir sambutannya beliau mendoakan semoga jerih payah para pejuang wakaf di berikan kesehatan supaya teros bisa melanjutkan perjuangannya.

 

KH. Abdul Adzim Alwi dalam sambutannya menjelaskan NU selain bertugas menjaga aset amaliyah berupa tahlil, istigosah dll juga harus bisa menjaga aset fisikiyah antara lain yang berupa masjid dan mushola karena sudah banyak terjadi perebutan masjid dan mushola dari takmir yang berediologi ahli sunnah wal jamaah menjadi ediologi dan amaliyah yang berbeda dengan NU.

 

NU tidak mengambil alih masjid, mushola yang di wakafkan hanya melindungi dan menjaga agar amaliyah dan ediologi tetap ahli sunnah wal jamaah dan pengelolaan tetap di serahkan kepada takmir dan warga setempat.

 

Beliau juga menyampaikan untuk sementara jetis telah berhasil menerbitkan sertifikat terbanyak sekabupaten mojokerto.

 

Setalah acara sambutan sambutan di laksanakan penyerahan sertifikat wakaf yang di serahkan langsung oleh KH. Abdul Adzem alwi kepada takmir/wakif masjid dan mushola.

 

Kontributor : Dikin LTN NU Jetis