MWC NU  

Pembuka Rangkaian Kegiatan HSN 2022, MWCNU Pacet Gelar Pelatihan Beauty Class

Pacet, NU Online Mojokerto – 

Seperti yang diketahui, Hari Santri Nasional selalu diperingati setiap tahunnya. Dengan berbagai agenda dan kegiatan bersama. MWCNU Pacet menghadirkan kembali kegiatan “Beauty class” pada Ahad, 16 Oktober 2022 sejak pukul 08.00 WIB hingga selesai yang berpusat di Gedung Graha NU Pacet lantai tiga.

Mengingat kegiatan ini berhubungan dengan kecantikan, maka tentu memiliki sasaran khusus. Kegiatan ini khusus diadakan untuk para perempuan Nahdliyyin baik yang tergabung dalam banom NU maupun tidak. Dihadiri oleh ketua dan jajaran panitia HSN 2022, banom-banom putri, seperti Fatayat NU, Muslimat NU, dan IPPNU. Tercatat sebanyak 25 peserta mengikuti pelatihan, meliputi anggota dari banom-banom putri, perwakilan ranting, maupun umum.

Salah satu tanda yang menunjukkan bahwa NU membersamai kaum perempuan menjadi berdaya adalah adanya kegiatan ini. Perlu diketahui, bahwa kegiatan ini merupakan hasil kerjasama antara panitia HSN 2022 dari MWCNU Pacet dan Sanggar Dua Putri pimpinan Ibu Hj. Ely Sunardi dengan support product dari brand La Tullipe. Adapun praktisi sekaligus narasumber pada kegiatan ini adalah MUA (Make Up Artist) dari desa Sajen, yaitu Ibu Fajria Sri Wulandari / Fandary Fany, seorang Sarjana Tata Rias.

Baca Juga:  Lailatul Ijtima’ LDNU Kecamatan Mojoanyar, MWCNU: Kegiatan Yang Harus Terus Dijaga Sebagai Warisan Para Ulama

Tentu banyak pertanyaan yang timbul terkait alasan kegiatan beauty class dipilih kembali menjadi salah satu rangkaian kegiatan peringatan HSN 2022. Selain peminat yang cukup lumayan, ternyata ada alasan syar’i yang dalam hal ini diungkapkan oleh ketua panitia HSN 2022, yaitu Gus Mahbubullah, M.Pd.I.

Dalam sambutannya, beliau mengungkapkan bahwa kegiatan beauty class merupakan bentuk takhaddus bin nikmah alias menyenangkan suami (bagi yang telah menjadi istri). Menyenangkan suami dengan berhias atau bersolek merupakan suatu kewajiban bagi seorang istri. Selain itu, dari kacamata seorang perempuan, berhias, memakai skincare dan bersolek merupakan salah satu cara merawat anugerah dari Allah SWT sekaligus sebagai bentuk rasa syukur dan menghargai diri sendiri.

Karenanya, kegiatan ini dipilih kembali menjadi serangkaian peringatan HSN 2022 untuk mengenalkan kepada khalayak umum bahwa NU Pacet tidak hanya memperhatikan perkara ubudiyah saja. Melainkan hal-hal yang erat dengan perempuan pun diperhatikan.

Berbicara tentang harapan dan manfaat dari kegiatan beauty class ini sangat kompleks. Perempuan yang ingin mengikuti kegiatan ini tidak dibatasi usia sehingga tentu banyak aspek kemanfaatan yang dapat dijangkau. Salah satunya adalah keterampilan berhias. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan peserta dapat menambah bahkan meningkatkan skill dalam berhias. Alih-alih dapat menjadi bekal memulai usaha di bidang jasa rias.

Baca Juga:  Pengurus MWCNU Kecamatan Mojosari Resmi Dilantik, Kyai Adzim : Terapkan Gerakan S Lima

Jika tidak untuk memulai usaha, maka dengan skill ber-makeup yang baik, seorang istri maupun perempuan lajang dapat menghemat pengeluaran. Tidak selalu mengandalkan jasa salon kecantikan untuk keperluan yang tidak terlalu menuntut kesempurnaan complection make-up.

Selama kegiatan berlangsung, suasana terpantau kondusif dan efektif. Sebab praktisi atau narasumber mengemas penjelasan dengan sangat sederhana dan mudah dipahami. Tutorial yang diberikan juga sangat mudah diikuti. Praktisi juga sangat telaten dan sabar dalam menjelaskan pertanyaan-pertanyaan peserta.

Kontributor: Zanitya, LTN.