PC. Ishari Kab. Mojokerto Matangkan Rencana Pelantikan Dan Musker

Wisma NU – Setelah lama vakum akibat pandemi yang mengacaukan berbagai program kerja, PC. Ishari Kab. Mojokerto merencanakan pelantikan dan agenda Musker pada pengurus terbaru yang telah terpilih.

Bertempat di Wisma NU, pada minggu (20/12/20) panitia Pelantikan dan Musker yang telah dibentuk, mematangkan rencana pelantikan yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 Januari 2020.

Gus Ubaidillah Zuhri selaku ketua di periode sebelumnya memberikan dorongan agar panitia segera mematangkan rencana pelantikan PC. Ishari Kab. Mojokerto yang baru. Sebab acara pelantikan yang sedia awal akan dilaksanakan dengan menghadirkan Habib Lutfi bin Yahya, tertunda akibat pandemi yang melanda.

“Pengurus PC. Ishari yang baru harus secara de jure dan de fakto sah sebagai pengurus. Karenanya mesin organisasi harus segera bergerak. Dimulai dari pelantikan yang dilanjutkan dengan Musker organisasi” tukas Gus Ubaidillah Zuhri.

Baca Juga:  PR ISHARI NU Desa Sidorejo Jetis Resmi Dilantik, Begini Harapan Ketua PC ISHARI NU Kabupaten Mojokerto

Laki laki yang beralamatkan di Desa Medali itu juga memberi pesan kepada pengurus yang baru agar dalam membuat program kerja minimal memiliki program yang berfokus untuk kaderisasi. Jangan sampai, PC. Ishari Mojokerto yang merupakan motor penggerak di Jawa Timur, menjadi kehilangan pelanjutnya.

Selanjutnya, kata Gus Ubaid, PC. Ishari juga harus memiliki semangat kemandirian ekonomi. Sebab dengan kemandirian ekonomi, pengurus bisa melakukan banyak hal. Termasuk bercita cita mendirikan lembaga pendidikan berbasis hadrah.

Acara dilanjutkan dengan rapat mematangkan pelantikan dan musker yang dipimpin oleh Gus Zakki selaku Ketua Panitia. Dari informasi awal, Gus Zaki memberi gambaran bila pelantikan dan musker akan dilaksanakan di Wisma NU Kab. Mojokerto pada tanggal 30 Januari 2021. Insya Allah akan dihadiri oleh KH. Khusein Ilyas untuk memberi mauidhoh hasanah. (is)