Lazisnu Jetis menyantuni Yatim Piatu lakardowo

Pengurus Upzis Lazisnu Jetis mentasarupkan donasi untuk para anak-anak yatim piatu dhuafa di masjid Babus Sya’diyah dusun sumberwuluh desa lakardowo pada hari Selasa (28/11/2023) dengan harapan bisa membantu meringankan beban atau memberikan sedikit kebahagian bagi anak anak yatim-piatu dhuafa.

Kegiatan yang di hadiri oleh pengurus Upzis Lazisnu Jetis, pengurus ranting NU lakardowo, takmir masjid, perangkat desa lakardowo di mulai setelah sholat magrib.

H. Ihwanil Kirom selaku ketua ranting Nahdlatul Ulama lakardowo dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas keperdulian pengurus Lazisnu Jetis untuk membantu anak anak yatim-piatu dhuafa yang ada di desa lakardowo sekaligus memohon maaf apabila ada hal hal yang tidak berkenan.

Baca Juga:  Lazisnu Desa Canggu Salurkan Koin NU Untuk Santuni 20 Anak Yatim-Dhuafa

Ketua Upzis Lazisnu Jetis Ustadz Mahmud Bukhori menyampaikan di hadapan para jamaah yang hadir mengucapkan terima kasih kepada pengurus ranting NU dan pengurus takmir masjid Babus Sya’diyah yang telah menyediakan tempat dan membantu terselenggaranya acara pentasarupan donasi kepada para anak anak yatim-piatu dhuafa.

Beliau juga menyampaikan apabila ada dari warga lakardowo ada yang mau menyalurkan bantuan, Zakat, Infak, sedekah bisa melalui Upzis Lazisnu Jetis yang akan di salurkan kepada yang berhak menerima di seluruh wilayah Jetis secara bergilir.

Di akhir sambutannya beliau berharap ada yang telah di sampaikan kepada anak anak yatim-piatu dhuafa bisa meringankan beban atau memberikan sedikit kebahagian kepada mereka semuanya.

Baca Juga:  Semarak HSN 2022, LP Ma'arif dan LAZISNU Mojosari Gelar Aksi Cinta Yatim dan Do'a Bersama

Kontributor Dikin LTN NU