Warta  

Semarakkan Ramadhan, MWC NU Pungging Gelar 3 Kegiatan dalam Satu Waktu

Pungging, NU Online Mojokerto – Lembaga Amil Zakat Infaq Sodaqoh Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kecamatan Pungging menggelar santunan anak yatim pada Jumat (15/04/2022) bertempat di Masjid NU Baitul Mustaqim Desa Kembangringgit, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto.

 

Santunan anak yatim ini, dimaksudkan sebagai bentuk program LAZISNU yang diadakan rutin satu bulan sekali setiap Jumat Legi. Kegiatan yang biasa dilakukan setelah sholat jumat, kini diadakan ba’da sholat ashar yang juga menjadi serangkaian acara launching mobil operasional MWCNU dan buka puasa bersama.

 

Kegiatan santunan ini merupakan bentuk realisasi program NU Care – LAZISNU Kecamatan Pungging kepada anak yatim piatu maupun orang yang semestinya mendapat bantuan. Kegiatan ini akan terus kita lakukan setiap bulannya,” ungkap ketua LAZISNU Pungging, Adam Muhammad Hata.

Baca Juga:  Wujud Kebersamaan, Safari Ramadhan MWCNU Pungging Gandeng Forkopimcam dan Ormas

 

Anak yatim yang disantuni kali ini berasal dari desa Tunggalpager Kecamatan Pungging. Ada 50 anak yatim yang disantuni pada bulan ini.

 

“Saya ucapkan terima kasih kepada donatur yang telah memberikan sumbangsih sehingga terselenggara santunan yatim, dan mohon doanya kami dari MWC NU Kecamatan Pungging karena telah melauching kendaraan opeasional NU yakni Suzuki APV. Semoga kendaraan ini menjadi kendaraan yang barokah dan menjadikan Syiar Nahdatul Ulama semakin berkembang. Bapak Ibu dan anak yatim jangan pulang dulu sudah disiapkan buka puasa bersama di halaman masjid,” ujar ketua MWC NU Kecamatan Pungging H. AFan Faizin, MPd.

Baca Juga:  MWCNU Kecamatan Ngoro Gelar Peringatan Harlah NU ke-96 dan Santunan Anak Yatim Piatu

 

Kontributor LTNNU Pungging : Kaji Paut