Warta  

Peringati Harlah 99 NU, PCNU Kabupaten Mojokerto Gelar Ziarah Muassis NU

Sooko, NU Online Mojokerto — Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) beserta Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) se-Mojokerto melaksanakan ziarah ke para pendiri NU, yakni Hadratussyekh KH Hasyim Asy’ari, Syaikhona Kholil Bangkalan, KH Achyat Chalimy Mojokerto, Kamis (17/2/2022). Ziarah ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Lahir Ke-99 NU secara tahun Qamariyah atau Hijriyah. Sebagaimana diketahui, NU didirikan di Surabaya pada 16 Rajab 1344.

Rombongan terdiri atas Pengurus PCNU, Perwakilan dari lembaga dan Banom NU, serta perwakilan dari MWCNU se-Mojokerto, dengan total peserta ziarah Muassis NU sekitar 180 orang.

Rombongan PCNU dan MWCNU se-Mojokerto berangkat dari Kantor PCNU menuju makam KH Achyat Chalimy di Kota Mojokerto pada pukul 07.00 WIB. Setelah itu, perjalanan dilanjutkan ziarah kepada Syaikhona Kholil Bangkalan.

Ada hal menarik dalam perjalanan sesuai dari Bangkalan, terdapat 2 Gus yang tertinggal. Yang pada akhirnya mereka berdua menyusul ke tempat bis dengan menggunakan jasa ojek.

Perjalanan ditutup dengan ziarah kepada Hadratussyekh KH Hasyim Asy’ari di Pondok Pesantren Tebuireng. Selama rangkaian ziarah tersebut, pengurus PCNU bergantian memimpin doa.

Setelah perjalanan ziarah, agenda berikutnya adalah tasyakuran dan ramah-tamah di Kantor PCNU Kabupaten Mojokerto.