Gondang, NU Online Mojokerto — Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdhatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Gondang melaksanakan Rihlah ‘Goes To Jogja’ yang dilaksanakan pada Sabtu – Ahad (29-30/01).
Kegiatan ini ialah ziarah ke makam pendiri IPNU KH Tholhah Mansur yang beralamatkan di Dongkelan Kauman, Tirtonirmolo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta serta ke makam pendiri IPPNU Hj. Umroh Mahfudhoh yang beralamatkan di Jl. Nanas, Banjeng, Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta .
Tak hanya berkunjung ke makam muasis IPNU – IPPNU, kegiatan ini juga berkunjung ke Pantai Parangtritis dan Malioboro, diikuti sebanyak 57 peserta IPNU maupun IPPNU sekecamatan Gondang dan 3 pembina IPNU-IPPNU.
Dalam sambutannya Ustadz Romli selaku pembina IPNU-IPPNU menyampaikan kita juga perlu mengetahui dimana pendiri IPNU-IPPNU tak lain tak bukan mengharap barokahnya. “Semoga apa yang jadi hajat PAC IPNU IPPNU Kecamatan Gondang, dalam mengarungi organisasi bisa istiqomah. Di periode yang baru ini 2021-2023 desa-desa yang belum ada rantingnya bisa disambangi, dan juga bisa mendirikan pimpinan ranting IPNU-IPPNU di desa yang belum terbentuk.” Harapnya.
Rekan Hakim Rijal Wahyudi selaku panitia menjelaskan, sebenarnya ini program sudah lama, program ini seharusnya terlaksana di periode sebelumnya tepatnya di bulan Juni, tapi waktu itu terkendala pandemi Covid 19 yang memasuki gelombang ke 2 sehingga kami tunda, dan Alhamdulillah bisa terlaksana di periode baru 2021-2023 semoga setelah ini rekan-rekanita tetap istiqomah dalam berorganisasi di IPNU IPPNU.
Pewarta : Imron