LAZISNU Mojosari Istiqomah Santuni Anak Yatim Setiap Ngaji Selosoan

Mojosari, NU Online Mojokerto – Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shadaqah Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kecamatan Mojosari menggelar giat santunan anak yatim pada Selasa (26/10/2021). Pemberian santunan ini merupakan bagian dari rangkaian Ngaji Kader NU Mojosari yang bertempat di Masjid Darus Salam, Desa Randubangu, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto.

 

Ketua NU Care-LAZISNU Kecamatan Mojosari, Abah Mujahidin mengatakan, ada 4 anak yatim yang mendapat santunan. Menurutnya, santunan ini tidak hanya untuk membahagiakan anak yatim tetapi juga bertujuan untuk saling berbagi dan meringankan beban hidup anak yatim.

Baca Juga:  Lazisnu MWCNU Kecamatan Gedeg Gelar Santunan 20 Warga Desa Pagerjo

 

 

“Ini bukti bahwa NU Care-LAZISNU Mojosari peduli terhadap sesama, khususnya anak yatim atau yang membutuhkan,” ungkapnya.

 

Pihaknya berharap dengan acara tersebut NU Care-Lazisnu Sampang terus hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan. Untuk kedepannya NU Care-Lazisnu akan bergerak di bidang pendidikan dan menyantuni fakir miskin di daerah tempat Ngaji Selosoan Kader NU Mojosari.

 

“Semoga terus istiqomah menebar kebaikan serta senantiasa mendapat syafaat Rasulullah SAW, ” harapnya.

Baca Juga:  Santunan PC. Lazisnu Di Jetis, Gus Rofiuddin, "Saya Mohon Maaf, Tahun ini Kita Tak Membagikan Daging"

 

Kontributor LTN NU Mojosari : Mila Agustin