NU Online Mojokerto – Banyak cara yang bisa dioptimalkan dalam menjaga kebersamaan di organisasi. Asalkan dilakukan dengan ajeg dan menyesuaikan dengan keadaan, maka acara apa saja dapat dijadikan sarana memupuk kekompakan.
Hal tersebut sebagaimana dilakukan Dewan Koordinasi Cabang (DKC) Corp Brigade Pembangunan (CBP) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Korp Pelajar Putri (KPP) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Mojokerto. Pada bulan Ramadhan kali ini DKC CBP KPP Kabupaten Mojokerto menggelar Buka Bersama.
Acara buka bersama dipusatkan di Jl Suromurukan 6 no73, Surodinawan, Kota Mojokerto rumah Alumni Komandan DKC KPP Kabupaten Mojokerto, Ndan Pretty pada Ahad (10/04/2022).
Pada buka bersama kali ini turut mengundang alumni Komandan DKN dan DKC CBP KPP Kabupaten Mojokerto seperti Komandan Syahrial, Komandan Iva, Komandan Amin, Komandan Pendik, Komandan Galih, Komandan Fakhruddin, dan Komandan Hajir.
Komandan DKC CBP Kabupaten Mojokerto M. Sa’dillah Muaqib dalam sambutannya mengatakan kalau CBP KPP masih sangat membutuhkan bimbingan agar teman-teman CBP KPP bisa berkhidmah dengan loyal dan totalitas.
Ndan Iif sapaan akrab Komandan DKC KPP Kabupaten Mojokerto juga berharap CBP KPP lebih melek dan peka terhadap perkembangan zaman dengan tidak meninggalkan tugas pokoknya sebagai garda terdepan IPNU IPPNU.
Kontributor : MILA AGUSTIN