Jetis, NU Online Mojokerto –
Setelah sukses menggelar konferensi anak cabang (konferancab) beberapa waktu yang lalu, pada kali ini, kader dan panitia konferancab Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Jetis mengadakan Wisata Religi ke makam muassis Nahdlatul Ulama, pada Sabtu (08/04/2023).
Kegiatan yang diikuti oleh ketua demisioner beserta pengurus, ketua terpilih beserta calon pengurus harian dan kader-kader PAC Ansor Jetis yang seluruhnya berjumlah sekitar 70 kader dengan mengunakan armada 12 kendaraan mini bus.
Usai shalat tarawih, para kader berkumpul di Kantor MWCNU Jetis kemudian dilanjutkan ziaroh, tujuan pertama menuju Kompleks Makam PP Tebuireng yang terdapat makam KH Hasyim Asy’ari, KH Wahid Hasyim, dan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Tujuan kedua ke PP Mambaul Ma’arif Denanyar, ke makam KH Bisri Syansuri, kemudian ketiga berlanjut ke makam KH Wahab Hasbullah di Tambak Beras.
Pada kesempatan ini juga menyempatkan berkunjung (sowan) ke kediaman KH Wahab Yahya yang merupakan dzuriyyah KH Wahab Hasbullah. Beliau juga merupakan kader Ansor yang pernah menjadi pengurus di PW Ansor Jawa Timur.
Gus Ibnu Qohar Ketua Demisioner Ansor Jetis berharap dengan adanya kegiatan ini, mampu mendapat berkah serta restu para muassis Nahdlatul Ulama untuk menjalankan roda organisasi.
Sahabat Muhammad Khoirul Arif Rivan selaku ketua terpilih juga berharap dengan adanya kegiatan ini kader Ansor Jetis bisa lebih semangat dan kompak dalam menggerakkan roda organisasi serta bertujuan membangun militansi/ghirah kader untuk memperkuat Aswaja dan memperkuat organisasi Nahdlatul Ulama sesuai dengan yang disampaikan Gus Wahab Yahya
“Tetap semangat, tetap kompak, spirit Mbah Wahab seperti kalian yg masih muda,” kata beliau menirukan.
Kontributor: Dikin LTN NU Jetis