Warta  

Siap Siaga, Banser Ngoro Dirikan Posko Mudik Lebaran 24 Jam Nonstop

Ngoro, NU Online Mojokerto – 

Menjalankan instruksi dari ketua umum Pimpinan Pusat (PP) Gerakan Pemuda (GP) Ansor, pada momentum lebaran 2023 ini Satuan Koordinasi Rayon (Satkoryon) Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kecamatan Ngoro berupaya memberikan pelayanan optimal dan keluhan bagi pengendara jalan yang melintasi kawasan Mojokerto – Pasuruan begitu sebaliknya dengan mendirikan posko sejak H-2 Idulfitri.

Posko yang terletak di sebelah utara Masjid Baitur Rohman Kecapangan, Ngoro, Mojokerto ini dijaga dan dipantau selama 24 jam nonstop.

Dalam posko ini, diberlakukan sistem shift atau bergantian sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Adapun personil yang terlibat di setiap harinya secara keseluruhan ialah anggota Banser ranting yang tersebar di wilayah Kecamatan Ngoro.

Kasatkoryon Banser Ngoro, komandan Sholeh mengatakan, bahwasanya tujuan didirikan posko mudik ini sesuai perintah dan intruksi langsung dari pimpinan pusat GP Ansor pusat Gus Yaqut Cholil Qoumas atau lebih familiar di golongan ansor dengan sebutan Gus Mentri.

Baca Juga:  Pelajar NU Manting Gelar IS'T BOEBA (Istighosah dan Buka Bersama)

“Intruksi itu bersifat wajib bagi anggota Banser di seluruh kabupaten yang ada agar mendirikan posko mudik lebaran dengan tujuan agar ikut terlibat langsung guna membantu bagi para pemudik yang melintas agar selalu bisa melayani tentang keluhan apa yang dirasakan saat berkendara atau melintas,” ungkapnya.

Di dalam posko sendiri, dari jajaran Banser Kecamatan Ngoro sudah menyiapkan tim medis dari Satsus Basada (Banser Husada) dan ditambah lagi dari satsus yang lainnya,” terangnya.

Lebih lanjut, Komandan Sholeh mengimbau kepada para pemudik atau pengguna jalan yang melintasi daerah Ngoro agar selalu tetap waspada dan hati-hati demi mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan.

Baca Juga:  Lestarikan Budaya Annahdliyah, MWC NU Ngoro Gelar Ngaji Rutin Selosoan

Semoga di hari kemenangan iki kita berharap selalu diberi kesehatan agar disaat mudik kondisi kita selalu dalam kondisi yang prima.

Kontributor: Hasan

Editor: Wahyu Tasya