Warta  

PR IPNU IPPNU Sumberagung Gelar Ngabuburit Anti Mainstream

Jatirejo, NU Online Mojokerto –

Para remaja biasanya melakukan ngabuburit dengan main di jalan tidak jelas, tapi berbeda dengan remaja Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Sumberagung yang mengadakan Maos Sholawat Bareng (MABAR) bersama dengan grup sholawat albanjari Darussalam. Kegiatan bertempat di Musholla Baitul Muttaqin Dusun Jetis Desa Sumberagung kecamatan Jatirejo. Acara sholawatan ini diadakan setiap hari Jum’at ba’da ashar pukul 16.00 WIB. Kegiatan ini dibuka sejak 8 April 2022 hingga Ramadhan selesai.

 

Acara sholawatan ini sebagai pengisi waktu luang sembari menunggu buka puasa, diisi dengan kegiatan positif pada kalangan remaja. Dihadiri sekitar 40 anggota dari berbagai usia IPNU IPPNU maupun dari grup albanjari Darussalam.

 

Nahar Wibowo selaku pengasuh albajari Darussalam menginginkan remaja mempunyai kegiatan positif, apalagi di Bulan Ramadhan seperti ini, mari kita digunakan untuk melakukan kegiatan yang baik.

 

“Kegiatan positif dikalangan remaja patut kita dukung meski tak banyak yang mengikuti lama-kelamaan pasti akan bertambah,” imbuh pengasuh albanjari Darussalam.

 

Acara maos sholawat ini berlangsung ramai karena banyaknya remaja ikut meramaikan,  acara tetap kondusif dengan lantunan sholawat yang dikumandangkan.

 

Acara ditutup dengan mahalulhiyam dan do’a, kemudian dilanjutkan dengan buka bersama.

 

Pewarta: SangHadi