Warta  

Pelatihan Perawatan Jenazah oleh LTMNU MWC NU Kemlagi: Edukasi untuk Takmir Masjid Se-Kemlagi

Kemlagi, NU Online Mojokerto

Minggu, 8 September 2024, Lembaga Takmir Masjid Nahdlatul Ulama (LTMNU) Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Kemlagi menyelenggarakan Pelatihan Perawatan Jenazah di gedung MWC NU Kemlagi. Kegiatan ini dihadiri oleh para Takmir masjid dari seluruh wilayah Kecamatan Kemlagi dengan tujuan memberikan edukasi dan pemahaman yang lebih mendalam mengenai tata cara merawat jenazah sesuai dengan syariat Islam.

Dalam pelatihan ini, peserta mendapatkan penjelasan serta praktik langsung terkait prosedur perawatan jenazah, mulai dari memandikan, mengafani, hingga proses penguburan yang sesuai dengan tuntunan agama. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan pengetahuan para Takmir masjid sehingga mereka dapat melaksanakan tugas perawatan jenazah dengan baik dan benar sesuai ajaran Islam.

Baca Juga:  Peresmian Kantor Ranting NU Kedungmaling, KH. Nurul Huda: Tempat Bertukarnya ide dan Gagasan

Ketua panitia menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan salah satu upaya untuk memastikan setiap masjid memiliki takmir yang siap dan mampu menjalankan kewajiban ini dengan penuh tanggung jawab serta sesuai syariat. Peserta menyambut baik pelatihan ini dan mengungkapkan pentingnya kegiatan semacam ini dalam menjaga tradisi serta menjalankan amanah agama.

Baca Juga:  Rekam Jejak H. Pungkasiadi dari Pengurus NU hingga Orang Nomor Satu di Kab. Mojokerto

Kontributor: Hanif M. Bisri