Warta  

Memperingati Isra Miraj, Lazisnu MWCNU Puri Santuni 20 Dhuafa

NU ONLINE MOJOKERTO – Ada yang unik dalam peringatan Isra mi’raj di Kecamatan Puri. Lazisnu MWCNU pada hari Kamis (11/3/2021) dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj menggelar santunan kepada 20 dhuafa di Desa Plososari dan Desa Puri.

Pengurus Lazisnu MWCNU Puri mendistribusikan 20 paket sembako. Masing masing desa memperoleh 10 paket sembako. Sebelum pendistribusian, pengurus Lazisnu menggelar seremonial.

Dalam sambutannya, Ketua Lazisnu MWC NU Puri, Abah Zainul Maskhod menyampaikan bahwa kegiatan pendistribusian paket sembako ini merupakan rangkaian kegiatan sebelumnya.

“Kegiatan Lazisnu setelah kami dibentuk telah melakukan santunan sebanyak tujuh kali. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin bulanan dan hari ini lokasinya adalah Desa Plososari dan Desa Puri. Tujuan dari kegiatan ini adalah di samping membantu warga yang terdampak Covid 19 dan warga yang tidak mampu secara ekonomi untuk menunjang kehidupannya juga bertujuan syi’ar kepada masyarakat khususnya warga Kecamatan Puri agar lebih giat, semangat dan aktif dalam berdonasi, membantu para dhuafa” tukasnya

Baca Juga:  Disela Diklat Tilawah Al Qur'an, Lazisnu MWC NU Bangsal Santuni 82 Anak Yatim Dan Dhuafa

Abah Zainul Maskhod menjelaskan, ke depan, bisa berbuat lebih, tentunya dengan dukungan warga Kecamatan Puri yang sedia menyisihkan sebagian hartanya melalui Lazisnu.

Ustadz Masduqi yang mewakili Ranting NU Desa Plososari menyampaikan apresiasi kepada pengurus atau relawan Laziznu yang melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat langsung kepada warga. Ustadz Masduki juga menyampaikan terima kasih kepada Muslimat, Fatayat, serta GP Ansor yang ikut serta membersamai dalam kegiatan ini.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Ranting NU Desa Puri, Bapak Sutaman. Di samping ucapan terima kasih juga berharap agar kegiatan sosial sebagaimana dilakukan oleh Lazisnu, bisa menggugah hati khususnya warga Desa Puri dan umumnya warga Kecamatan Puri untuk lebih giat berdonasi.

Baca Juga:  Peduli Semeru, Lazisnu Mojokerto Salurkan Donasi

“Bagi yang belum berdonasi ke Lazisnu maka segera memulai, bagi yang sudah memulai maka lebij ditingkatkan lagi dalam bersedekah” tutur Bapak Sutaman.

Acara berjalan dengan tertib dan lancar, dimulai dari pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB.

Fahrul, Kontributor LTN NU MWCNU Puri.