Mojosari, NU Online Mojokerto – Waktu ngabuburit dimanfaatkan Departemen Kaderisasi Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Mojosari untuk menggelar rapat program kerja pada Rabu (20/04/2022) bertempat di Dusun Lontar, RT. 030 RW. 007 Desa Kebondalem, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto.
Hadir dalam acara tersebut Ketua PAC IPNU IPPNU Mojosari, Waka 2 Kaderisasi PAC IPNU IPPNU Mojosari dan anggota Departemen IPNU IPPNU Mojosari. Terpantau 11 orang hadir dalam rapat proker tersebut.
Dimulai dari pembukaan rapat proker Departemen Organisasi dan buka bersama. Setelahnya sholat maghrib dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.
“Mengetahui seberapa jauh berjalannya program kerja Departemen Organisasi, dan masih ada kendala-kendala selama menjalankan program kerja. Jadi, Departemen Organisasi PAC IPNU IPPNU Mojosari berkumpul untuk merapatkan Proker yang sudah disusun saat Rakerancab Januari kemarin,” pungkas Waka 1 Organisasi Faradilla Nur Annisa.
Pewarta : Mila Agustin