Mojosari, NU Online Mojokerto – Departemen Kaderisasi Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Mojosari menggelar rapat program kerja pada Rabu (20/04/2022) bertempat di Dusun Lontar, RT. 030 RW. 007 Desa Kebondalem, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto.
Hadir dalam acara tersebut Ketua PAC IPNU IPPNU Mojosari, Waka 2 Kaderisasi PAC IPNU IPPNU Mojosari dan anggota Departemen IPNU IPPNU Mojosari. Terpantau 11 orang hadir dalam rapat proker tersebut.
Pembahasan dalam rapat tersebut tentang program kerja yang sudah direncanakan saat Rapat Kerja Anak Cabang (Rakerancab). Saat itu Kaderisasi memiliki 3 agenda besar mengenai program kerjanya.
“Program kerja 1 adalah Diklatama, dan itu sudah terlaksana berkolaborasi dengan CBP KPP.
Program kerja 2 Sospentingkom, sosialisasi pembentukan ranting dan komisariat. Alhamdulillah sudah jalan, contohnya pembentukan PK di SMK Nasional dan itu menunggu instruksi Ketua PAC IPNU IPPNU. Kalau pihak sekolah sudah ACC dan mau dibentuk maka tim kaderisasi bergerak. Ketiga yaitu Ngaji Kaderisasi. Ngaji kaderisasi ini mungkin belum bisa terlaksana karena lama kelamaan kuantitas kader IPNU IPPNU Mojosari menurun jadi dikonsultasikan dulu ke ketua IPNU IPPNU. Ngaji Kaderisasi diperuntukkan untuk anggota IPNU IPPNU di PAC, PK, dan PR,” terang Yulia Novita Hanum Waka 2 Kaderisasi PAC IPPNU Mojosari.
Dia juga mengatakan karena melihat Sumber Daya Manusia (SDM) yang kurang dan kalau diajak organisasi itu agak sulit jadi dipertemukan di Rapat Departemen itu.
“Kita satukan pikiran kita. Masalah apa yang terjadi dan solusi apa yang kita dapatkan nantinya, bagaimana cara mempererat organisasi,” ungkapnya.
Dia juga berharap organisasi IPNU IPPNU Mojosari semakin maju, para anggotanya semakin solid dan anggotanya bisa lebih dewasa lagi. Dapat membedakan apa itu kepentingan organisasi dan apa itu kepentingan pribadi.
Pewarta : Mila Agustin