Jatirejo, NU Online Mojokerto – Pimpinan Ranting (PR) Nahdlatul Ulama (NU) Sumberagung melanjutkan agendanya yaitu safari ramadhan hari ketiga di Masjid Baitul Mukminin, Dusun Pangi, Desa Sumberagung, Kecamatan Jatirejo. Safari ramadhan ini bertemakan ” Ulama’ dan Umaro’ Bersatu Semarakkan Malam Ramadhan ” yang dimulai dari 18.30 – 20.30 WIB pada Kamis (14/04/2022).
Acara tersebut juga dihadiri oleh segenap pengurus ranting NU dan banomnya serta kepala desa beserta perangkatnya, sehingga acara bisa ramai meski dikalangan ranting, ada pula dari warga sekitar sekitar 30 orang yang kebanyakan dari warga Dusun Pangi, mereka mengikuti ini mungkin ingin mengetahui seperti apa safari ramadhan itu.
Safari ramadhan ini berpindah juga bertujuan untuk masyarakat sekitar mengikuti kegiatan Nahdlatul Ulama diranting yang nantinya jika sudah mengenal lebih jauh, nanti mereka akan mengikuti kegiatan di kecamatan dengan sendirinya.
“Saya berharap warga Dusun Pangi dan juga masyarakat dusun lainnya untuk bisa mengikuti kegiatan selanjutnya yang akan dilaksanakan di Dusun Jetis dan Segunung,” harap H. Matfudin ketua Ranting NU Sumberagung saat memberikan sambutan.
Acara safari ramadhan khidmat meski sebentar tetapi masyarakat yang mengikuti bisa menyerap apa yang telah disampaikan oleh pengurus ranting nu Sumberagung
Acara inti yaitu ngaji kitab yang berisi tentang sholat tarawih, sejarah sholat tarawih, dan tata cara sholat tarawih dengan penyampaian langsung oleh KH. Asrorri Rofiq.
Sebelum ditutup do’a oleh beliau membahkan sedikit quote Gus Dur yang menyambung dengan sejarah dan juga pernah digunakan Gus Dur saat pilpres dulu-dulu menghindarkan kerusakan atau kerugian diutamakan atas upaya membawakan keuntungan/kebaikan (dar’ul mafasid muqoddam ‘ala jalbil masholih).
Kontributor : SangHadi