Ratusan Santri TPQ di Bawah Naungan LP Ma’arif NU Kabupaten Mojokerto Diwisuda

NU Online Mojokerto – Khotmil Qur’an dan Wisuda Santri LP. Ma’arif NU Kabupaten Mojokerto oleh Majelis Pembina (Mabin) TPQ LP. Ma’arif NU Kabupaten Mojokerto rampung digelar pada Ahad (29/05/2022) bertempat di Aula Lantai 2 Wisma PCNU Kabupaten Mojokerto, Jl. R.A Basuni No.9 Kecamatan Sooko.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Kabupaten Mojokerto sekaligus Ketua PC GP Ansor Kabupaten Mojokerto Dr. Muhammad Al Barra atau yang lebih akrab disapa Gus Barra, Ketua PCNU Kabupaten Mojokerto Kyai Adzim Alwi, Ketua PC LP Ma’arif NU Kabupaten Mojokerto Drs. H. Masruhan, M. Pd.I, dan Kepala Mabin serta jajaran Korbin se Kabupaten Mojokerto.

Kegiatan ini diikuti oleh 800 wisudawan wisudawati dari 16 Kecamatan yang ada di Kabupaten Mojokerto dengan mengusung tema “Membangun Generasi dengan Mencetak Generasi Qur’ani”.

Ustadz Abdul Muhaimin, M. Th.I, M. Pd. I Kepala Mabin TPQ Kabupaten Mojokerto mengatakan, kegiatan sakral tersebut rutin dilaksanakan setiap tahun, tapi sempat rehat dikarenakan virus Covid-19. Siswa yang diwisuda berasal dari TPQ yang ada di bawah naungan LP Ma’arif NU Kabupaten Mojokerto.

Baca Juga:  Amankan Haul KH. Ahmad Qusyairi, Kasatkorcab Kerahkan 400 Banser

“Harapannya, pasca pelaksanaan wisuda bisa tercetak santriwan-santriwati yang unggul. Sehingga kedepan bisa terus maju dan menjadi pribadi yang baik. Setelah wisuda harus tetap mengaji. Semoga bisa menjadi anak yang sholeh sholeha yang nantinya bisa menerangi bumi Mojokerto dengan Al-Qur’an,” harapnya.

Dalam kesempatan tersebut Ketua PC LP Ma’arif NU Drs. H. Masruhan, M. Pd.I Kabupaten Mojokerto juga mengapresiasi kerja keras para pengurus TPQ dan pengurus Mabin LP Ma’arif, Panitia, dan Jajaran Korbin serta santri-santri.

“Kami atas nama Pengurus Cabang mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Mabin LP Ma’arif, Panitia, dan Jajaran Korbin serta santri-santrinya. Mudah-mudahan usaha panjenengan dalam rangka menghidupkan dan memuliakan Al-Qur’an ini selalu mendapat Ridho Allah,” terangnya.

Baca Juga:  Isi Kuliah Umum PGPQ LP. Ma'arif, Gus Bara Umumkan 3 Milyar Untuk Insentif Guru TPQ

Beliau juga mengatakan Allah menurunkan Al-Qur’an dan Allah juga yang akan menjaganya melalui santriwan-santriwati yang membaca dan mempelajari Al-Qur’an. Barang siapa yang belajar dan mengajarkan Al-Qur’an maka akan berada dalam naungan dan Ridho Allah SWT.

“Kalian sudah wisuda, sudah lulus, tapi jangan bangga dan berhenti disini. Kalian harus tetap belajar. Setiap hari harus tetap dibaca dan dimuroja’ah,” pungkasnya.

Kontributor : Mila Agustin